Friday, March 13, 2015

Pancake Papa Gusto Jogja Paradise


Peserta Guyup Media Maret 2015

Saya diundang dalam rangka acara "Guyup Media" di Jogja Paradise Foorcourt, Jogja Paradise Foodcourt adalah salah satu tempat nongkrong yang asyik di Jogja utara. Jogja Paradise Foodcourt terletak di Jalan Magelang Km 6 Sleman Yogyakarta (Depan Jogja City Mall) , Telp 0274-622616. Jogja Paradise Foodcourt memiliki leih dari 15 tenant yang memiliki anek macam menu dengan kekhasannya (Es Krim, Coffee Shop, Menu Oriental, Thailand Food, Japanese Food, Menu Indonesia, Gudeg, dll), Jogja Paradise Foodcourt buka pukul 10.00-22.00.

Guyup Media merupakan acara rutin bulanan yang diselenggarakan oleh Jogja Paradise Foodcourt yang bertujuan pengenalan Jogja Paradise Foodcourt kepada media seperti admin twitter, food blogger, dll. Guyup media sendiri acaranya test food, pengenalan program rencana Jogja Pradise Foddcourt, dll. Guyup media juga ajang pertemuan antara penggiat sosial media di Jogja, ada anya medi ayang diundang sekitar 15 media dan diundang langsung oleh management Jogja Paradise Foodcourt. Guyup Media Bulan Maret ini Jogja Paradise Foodcourt mengenalkan tenan baru yang bernama Papa Gusto.

Pancake Green Tea

Papa Gusto merupakan tenan yang baru saja buka di Jogja Paradise Foodcourt bulan Februari lalu, Papa Gusto sendiri menjual menu dessert seperti Poffert Jes, Pancake, Waffle, Sundae dan Es Krim. Saat Guyup Media kami berkesempatan mencicipi Pancake Green Tea, saat menerima saya sendiri merasa waww menggiurkan sekali meski awalnya mendengar kata Green Tea saya gak yakin karena saya sendiri tidak suka teh dari kecil. Tapi setelah saya mencoba sedikit es krimnya ternyata enak dan perpaduan adonan yang pas membuat saya yang tidak senang dengan teh pun merasa es ini enak pas untuk lidah saya. Adonan pancake yang juga empuk dan tidak terlalu kering menjadi pas dipadu dengan es, karamel dan Cornflake.

Saya Bersama Stefani Owner Papa Gusto

Saya mendapat kesempatan istimewa untuk berfoto dengan Owner Papa Gusto yaitu Stefani, Stefani sendiri membuat usaha Papa Gusto ini bekerjasama dengan teman-teman semasa SMA dulu. Stefani yang memang memiliki latar belakang sekolah perhotelan saat belajar di bangku Universitas di Malaysia  memiliki minat yang tinggi untuk memiliki usaha dalam bidang kuliner, tak hanya itu Stefani saat kuliah mencoba aneka olahan ini hingga dia memiliki resep rahasia yang pas sehingga kenikmatan Papa Gusto tida perlu di ragukan kembali.

Choco Green Tea

Saya juga berkesempatan istimewa seusai acara "Guyup Media" saya diajak oleh Stefani untuk mencicipi menu lain yaitu Waffle Choco Green Tea, karena tanpa rencana saya dibuatkan oleh Stefani langsung selaku ownernya *wah jadi malu. Setelah menunggu beberapa saat waffle ini jadi ternyata sedikit berbeda dengan Pancake Green Tea yang saya cicipi tadi. Eskrim yang perpaduan antara cocklat dan teh membuat kesan berbeda dengan yang biasa, taburan choco chip dan coklatnya membuat citarasa tersendiri. Berbeda dengan pancake, waffle lebih keting dan terkesan renyah tetapi dengan paduan yang pas membuat waffle ini juga sangat nikmat.

Keistimewaan Papa Gusto terletak pada adonan waffle dan pancake yang dibuat oleh sang owner saitu stefani, jadi ketika adonan habis papa gusto akan memberikan alternatif lainnya. Harga menu Papa Gusto di Jogja Paradise ini tidak terlalu mahal yaitu 15.000 sampai dengan 20.000 sehingga menu ini sangat terjangkau untuk semua kalangan

Daftar Menu Papa Gusto

Wednesday, March 11, 2015

Warung Bakso Pak Narto

Mie Ayam Original
Bakso merupakan salah satu kuliner khas indonesia, bakso banyak digemari oleh segala usia dari ana-anak sampai orang tua. Bakso sendiri dikembangkan dengan berbagain varian yang juga digemari dengan banyak orang yaitu Mie Ayam yang juga bisa dijadikan Mie Ayam Bakso. 

Salah satu warung makan yang menjajakan menu Bakso yaitu Warung Bakso Pak Narto, warung bakso ini hanya menjajakan Bakso, Mie Ayam dan Soto. Warung makan Bakso Pak Nartu buka cabang di berbagai tempat di jogja ada sekitar 6 cabang, jika kalian ingin kesana sangat mudah mencarinya dan terletak di tempat strategis di area Yogyakarta. Warung Bakso Pak Narto memiliki cita rasa yang menggugah selera dengan kuah yang tidak terlalu kentar dan rasa bakso nya yang pas, bakso yang empuk tetapi tetap dengan teksturenya yang enak membuat penikmat sanyat senenang menikmati aneka varian olahan dari daging sapi ini. Harga yang di bandrol oleh Warung Bakso Pak Narto ini juga terbilang tidak mahal dan pas dikantong mahasiswa Makanan mulai dari 8.000 dan minuman mulai dari 1.000

Warung Bakso Pak Narto juga menyediakan suasana yang nyaman dan bersih dengan pegawai yang ramah. Cara pemesanannya yang juga mudah dengan cara saat kita sudah duduk pegawai akan mendatangi kita dan mencatat apa saja pesanan kita dan tidak lama menu yang kita pesan akan datang. Pesanan yang tidak lama membuat saya juga senang memesan makanan dan minuman disini.

Saya bersama Adhit Keyboardist Jikustik

Siang itu saya bersama teman-teman yang salah satunya Keyboardist Band tekenal asal Jogja yaitu Jikustik berkesempatan menikmati makanan di Warung Bakso Pak Narto seputaran Condongcatur, jam 13.00 kami sampai sana dan karena kebetulan sudah sangat lapar kami langsung memesan makanan dan tak berapa lama kami pun menikmati makanan bersama sambil bercerita santai. Suasana yang terik dengan campuran sambal membuat saya semakin menikmati makanan dengan penuh semangat apalagi saya termasuk penggemar kuah yang bening.

Warung Bakso Pak Narto
Buka : 10.00 - selesai
Alamat : Jl. Gejayan No 16.
               Jl. nusa indah No. 60 condong catur
               Jl. kaliurang No. 6,5 Kentungan
               Jl. Colombo No.8 samirono baru
               Jl. Monjali
              Kantin SMK Bopkri
              Jl kaliurang Km 10 Gentan
              Jl raya manukan 194D condongcatur


Daftar Menu Bakso Pak Narto

Ruangan Nyaman dan Bersih

Sunday, March 8, 2015

ACP Fruit & Coffee

Suasana Ruangan ACP Fruit & Coffee
ACP Fruit & Coffee merupakan salah satu tempat baru untuk nongkrong dan santai bersama teman, keluarga maupun pasangan. ACP Fruit & Coffee terletak di Jalan Perumnas Mundusaren No 28 Catur Tunggal Depok Sleman Yogyakarta, utara Hotel LPP. 

ACP Fruit & Coffee merupakan tempat nongkrong baru di Yogyakarta, ACP Fruit & Coffee sendiri dibuka tanggal 9 Februari 2015. Meski bisa dibilang ACP Fruit & Coffee merupakan tempat baru karena baru saja dibuka tetapi tempat ini kini menjadi salah satu tempat favorit anak muda jogja, apalagi tempatnya seputaran seturan yang notabene banyak kampus dan kos sehingga sangat nyaman untuk santai. Konsep ACP Fruit & Coffee ini dibuat senyaman mungkin dnegan nuansa taman yang cerah ceria terbukti dengan pemilihan warna cat yang terang dan memperbanyak lampu di setiap sudut sehingga meskipun malam tmpat ini berasa seperti siang karena terangnya.

ACP Fruit & Coffee menyediakan banyak varian minuman dari macam-macam Fresh Milk, Fruit & Bubble Tea, Coffee & CHoco Lover, Tea & Other, dll. Tak hanya aneka minuman ACP Fruit & Coffee jga menyediakan aneka snak untuk teman kita ngobrol selama disana, ada Risolles, Banana CHoco, Frech Friesh, Chiken Wing, ACP Club Sandwich, Beef Sandwich, Egg Sanwich, dll. Harga yang ditawarkan pun tidak terlalu mahal sesuai dengan kantong mahasiswa lho, untuk mahasiswa jika menunjukkan KTA ada disc sebesar 10% untuk waktu tertentu.

Saya ke ACP Fruit & Coffee untuk bertemu dengan beberapa teman Blogger dari Jogja, Magelang dan Surabaya, awalnya kami mendapatkan tempat diluar karena didalam sudah digunakan oleh orang lain. Tak berapa lama pengunjung di dalam keluar kmi memilih masuk denga alasan colokan seperti biasa. Sampai didalam pun suasanya yang cerah tetap terasa dengan kursi yang lebih empuk, tah hanya itu untuk teman-teman yang ingin sambil mengerjakan tugas juga bisa lho, wifi disana cukup kencang nyatanya selama disana hampir semua teman connect wifi tapi saat saya meggunakan youtube masih lancar lho, jadi recomended banget untuk yang mau kerja, nongkrong maupun meeting. Hanya kekurangannya adalah minim menu makanan berat sehingga  kalau kesini diharapkan sudah makan ya :)


ACP Fruit & Coffee
Alamat : Jl. Perumnas Mundusaren No 28 Caturtunggal, Depok, Sleman, Yogyakarta
Info : 081 328 200 202

Suasana Taman ACP Fruit & Coffee

Fresh Juice
Menu ACP Fruit & Coffee
Menu ACP Fruit & COffee
   

Tuesday, March 3, 2015

Turkey Cupuwatu Garden


Cupuwatu Garden

Beberapa waktu lalu saya dan beberapa teman dari Komunitas Blogger Jogja diundang dalam acara Grand Launching Cupuwatu Garden yang terletak di jalan Solo km. 11,8 Kalasan Yogyakarta (timur Bandara Adisutjipto). Cupuwatu Garden merupakan perkembangan unit usaha dari Cupuwatu Resto yang terletak di utara Cupuwatu Garden.

Cupuwatu Garden merupakan sebuah restoran Cafe baru yang berada di Wilayah Jogja Timur yang dikemas dengan konsep garden sesuai dengan namanya dimana tamu akan merasakan suasana nyaman sejuk seperti sedang di taman. Cupuwatu Garden memiliki menu sepcial yaitu Kalkun atau Turkey yang diolah menjadi berbagai sajian menu yang nikmat dan sangat menggugah selera kita. Ruangan di Cupuwatu Garden dikonsep dan diterapkan sesuai namanya yaitu Garden dan di setting terbuka atau ourdoor, dimana keberadaannya membuat lancar sirkulasi udaran dan semakin menimbulkan kesejukan tersendiri disaat kita menikmati hidangan yang tersaji. Saat malam hari suasana yang terjadi semakin romantis dengan sepoi angin dan lilin-ilin yang menghiasi setiap meja yang tersedia.

Suasana Malam Cupuwatu Garden yang Romantis

Tak hanya ruangan yang nyaman disediakan oleh Cupuwatu Garden, konsep menu yang beragam juga menjadi daya tarik tersendiri. Saat Pagi hari Cupuwatu Garden menyediakan menu "Makan Pagi" atau "DHahar Enjing" dimana bisa menemukan menu-menu special breakfast seperti bubur, gudeg, lontong sayur, dll dengan harga yang reltif terjangkau. Cupuwatu Garden kita juga dapat merayakan moment-moment istimewa seperti gathering, pernikahan, ulang tahun, syukuran, dsb. Nuansa garden yang sejuk serta pilihan menu yang special membuat suasana acara kita sangat berkesan. 

Menu yang menjadi sajian dari Cupuwatu Garden A la carte yaitu menu western (seperti pizza, spagetty, pasta, burger, dsb), Menu Bebakaran (Iga bakar, cumi bakar, bawal bakar, kakap bakar, dsb), Menu Soup ( sup buntut, seafood ala thailand,dsb), Dessert (es cream goreng garden, fruit pie,dsb). Selain menu diatas Cupuwatu Garden juga memiliki menu special yaitu Kalun ( Turkey) yang diolah menjadi berbagai menu berkelas yang lezat, khas dan dengan harga terjankau. Kalkun dibuat menjadi 5 macam olahan yaitu : Turkey Black Paper, Turkey Curry, Hot Vietnam Turkey, Korean Turkey, Turkey with Morney Saus.

Grand opening dibuka dengan pertunjukan angklung dan Percussion diselingi dengan permainan dengan hadian utama menginap di Hotel. Selanjutnya ada penampilan dancer dan dilanjutkan pemukulan Gong sebagai tanda ddibukanya secara resmi Grand Cupuwatu Garden, setelah pembukaan saatnya makan malam dengan hiburan DJ, menu yang saat itu tersedia adalah Turkey panggang, Manuk Londo, Lasagna, dll. Minuman yang disediaka yaitu Red Dragon, Teh Tarikh, Bunglon, dll. Setelah makan malam tamu undangan disuguhi Oleh Bintang Tamu yaitu Band Letto.

Kesan saat datang pertama kali adalah rumah makan dengan konsep taman yang dikemas secara mewah dan dengan konsepnya yang mewah membuat saya berpikir ini adalah rumah makan dengan harga yang mahal tetapi setelah saya masuk dan membaca buku menunya ternyata rumah makan ini menyuguhkan menu yang relatif terjangkau meski dikemas dengan konsep yang mahal dan berkelas. Cupuwatu Garden yang terletak dekat dengan Bandara Internasiona Adisutjipto membuat rumah makan ini sangat mudah dijangkau dengan kendaraan pribadi maupun umum. Rasa olahan dari Kalkun atau Turkey ini juga nikmat, tekstur daging yang mirip dengan ayam membuat turkey ini nikmat diolah dengan berbagaimacam varian masakan, hanya saja daging turkey ini memiliki serat yang lebih kasar dibanding ayam dan tidak banyak lemaknya sehingga cocok untuk orang yang ingin diet.

Cupuwatu Garden
Alamat : Jalan Solo km 11,8 Kalasan Yogyakarta (Timur Bandara Adisutjipto)
Telp : 0274-2850 254
Pembukaan Grand opening dengan pertunjukan Angklung


Penampilan Letto saat Grand Opening Cupuwatu Garden


Aneka Minuman di Cupuwatu Garden

Beberapa menu yang disajikan di Cupuwatu Garden



Sunday, March 1, 2015

Wisata Pantai Ngobaran Wonosari Bersama Blogger Jogja

Sudut Pantai Ngobaran
Pantai Ngobaran?? Yang seketika terbersit di pikiran saya adalah pura dan nuansa Pantai di Bali, karena Pantai Ngobaran sudah sangat terkenal Pantai dengan bangunan Puranya sebagai tempat berdoa sauda-saudara kita yang beragama Hindu dan tekstur pasir pantai yang putih dan bersih seperti pantai Kuta Bali. 

Pertengahan bulan beberapa teman dari Komunitas Blogger Jogja (KBJ) menggagas ingin mengadakan kegiatan wisata bersama, pokoknya tujuannya kemana aja asal rame-rame bisa melepaskan penat karenaa pada dasarnya KBJ memang rame banget (termasuk saya, jadi malu) jadi dech semuanya setuju banget. Akhrinya koordinator acara diserahkan kepada Wawan, jadilah keputusan ke Pantai Ngobaran Wonosari ditentukan tanggal 1 Maret 2015 dan kumpul di Alfam*rt jalan Wonosari depan Museum Wayang. Diumumkan di Grup Facebok KBJ  dan ternyata perhatian dari teman-teman cukup ramai jam07.00


Minggu pagi kami kumpul di Alfam*rt depan Museum Wayang Jalan Wonosari meski janji jam7.00 kumpul, memang dasarnya Blogger Jogja pasti waktunya bisa panjang se indonesia raya karena menunggu beberapa orang. Setelah jam 8.00 kurang dipastikan jam 8.00 kita berangkat yang belum hadir nanti langsung menyusul ke Pantai Ngobaran. Dalam perjalanan berangkat kita mampir di depan Kidsfun untuk menjemput Rere, setelah piyungan naik kita berhentu untuk menunggu Adi Firmansyah yang dari Klaten, sampai di Wonosari belok ke kanan arah Playen kita menjemput lagi Darmini dan tiba-tiba Arief juga sudah bergabung dengan teman-temannya, lanjut lagi perjalanan dan di jembatan Playen kita samperin Mas Jarwadi (nyamperinnya gak berhenti lho, lewat dan dia nyalakan motor ikut lanjuut). Sebelum sampai Pantai tiba-tiba ada masalah dengan motor Mas Jarwadi, beberapa teman membantu Mas Jarwadi tetapi karen sebagian sudah jalan lebih jauh makanya meneruskan perjalanan ke Pantai. Sesampai di Pantai semua parkir, eh yang tertinggal sudah sampai jugak. Malah pada kaget semua.hehehe. Sampai Pantai di hitung ternyata kita ada 16 Motor lho, jadi sekitar 28 orang dan lumayan rame banget kaya pawai dech :)

Sampai Pantai kita ditanya oleh Darmini ingin di Ngobaran atau ke Nguyahan, sebenarnya satu area hanya di nguyahan kita bisa bermain air dan kita milih ke Nguyahan dulu. Setelah berjalan dan cuaca cukup panas akhirnya memilih ke nguyahan sambil bermain air, lama sekali kita di Pantai Nguyahan ada yang foto-foto ada yang tiduran sampai tidur beneran dan ada yang mainan air ada juga yang naik tebing (hadeh pokoknya kalau gak aneh bukan KBJ lah).

Foto Bersama Blogger Jogja
Pantai Nguyahan memang lebih menyenangkan untuk bermain bersama teman, keluarga maupun pasangan. Pantainya memang landai tidak seperti pantai ngobaran yang berupa tebing-tebing sehingga susah bila ingin bermain air bersama maupun menikmai pemandangan tebing-tenging yang tak kalah indahnya. Pantai ngobaran memang berupa tebing-tebing yang sangat menyenangkan apalagi Pura yang ada di Pantai tersebut membuat pantai ini disebut sebagai Pantai Kuta nya Jogja. Tapi bila di Pantai Nguyahan teman-teman ingin buang air kecil auat ganti baju harus berjalan ke Pantai Ngobaran, jadi saya enyarankan teman-teman untuk ganti saat di parkiran sebelum ke pantai jadi gak wira-wiri dech.

Selesai kami semua menikmati indahnya pantai nguyahan saatnya naga di perut kami mulai teriak-teriak minta untuk diisi dan kami memilih menikmati makan di Pantai Ngobaran. Kami memesan ikan 2,5kg karena merasa sangat lapar, lumayan lama menunggu akhirnya datang juga makanan pesanan kami, semua lahap menikmati dan gak kalah yang cowok-cowok dipaksa menghabiskan pesanan kita. Setelah makan bersama kita mulai berkemas untuk pulang karena suda sore sekali, sudah pukul 3 ternyata. 

Rencana saya dan Tomi Purba akan mampir ke rumah Family di Wonosari Kota, tanpa kami sadari ternyata keluarga yang menyusul kami ke Pantai. Akhirnya saat teman-teman pulang saya memilih tinggal bersama keluarga dan menikmati pantai sambil bermain air bersama keponakan dan keluarga. Wah ternyata ini jadi liburan indah buat saya karena semua dapat di nikmati dalam waktu bersamaan dan saya menikmati liburan ini.

Terima kasih teman-teman atas kebersamaan ini, senang bisa menimati liburan bersama semoga bisa terulang lagi ya! Terima kasih juga untuk keluarga boleh bersama dalam keindahan Pantai ini. Jadilah saya menyebut "Liburan Bersama Teman dan keluarga" indahnyaaaa

Bagaimana cerita liburan kalian??


Foto-foto sedikit ya
Semua makan saya foto-foto dulu ah :)

Salah satu menu bersama kita, sederhana tapi nikmat

Selfi bersama dulu ya, klihatan waja lapar :)